Amien Rais Ceramah di Unismuh
Dok Fajar Tegaskan Tak Mencalonkan Diri di Muktamar Muhammadiyah MAKASSAR--Mantan Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Dr H M Amien Rais, MA, mengunjungi Kampus Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Jumat, 26 Maret. Kunjungan itu dalam rangka silaturahmi dan menyampaikan ceramah umum di Unismuh. Ceramah tersebut sebagai rangkaian memperingati milad se-abad Muhammadiyah. Selain itu, Amien juga mengunjungi lokasi pembangunan Gedung Al Manar Unismuh (Unismuh Tower). Pada kesempatan itu, ia mengaku salut dengan perkembangan yang ada di Unismuh. "Ini patut kita disyukuri. Pembangunan sudah sangat pesat," katanya. Amien juga menasehati mahasiswa unismuh supaya jangan terlalu banyak berdemo. "Kalau banyak demonya, nanti bukunya nggak dibaca," katanya. Di Gedung Al Amin Unismuh, Ketua Majelis Penasihat Partai (MPP) Partai Amanat Nasional (PAN) ini menyampaikan ceramah seputar Muhammadiyah. Hadir di antaranya Rektor Unismuh, DR Irwan Akib MPd, Ketua B...